Thursday, May 22, 2014

Spesifikasi Dan Harga Samsung Galaxy Grand 2 SM-G7102

Spesifikasi Dan Harga Samsung Galaxy Grand 2 SM-G7102

Samsung selalu tidak puas dengan keluaran smartphone yang berlabel galaxy tersebut. Hingga kini kembali mengeluarkan Samsung galaxy Grand yang merupakan penerus dari sebelumnya. Produsen Samsung memang sangat pintar dan cangggih untuk menarik peminat yang berasal dari semua kalangan termasuk kalangan bawah, menengah maupun atas. Setiap keluaran terbarunya pasti menembus pasaran dan menduduki tingkatan teratas. Dan kali ini Samsung kembali menggebrak dunia smartphone dengan melakukan suatu terobosan baru yaitu dengan mengeluarkan Samsung Galaxy Grand 2 SM-G7102. Mempunyai spesifikasi yang mumupi dan Untuk mengetahui apa saja spesifikasi serta kecanggihan yang terdapat pada Grand tersebut, mari kita bahas secara rinci dan detail agar anda tidak merasa tertipu disaat melakukan pembelian.


Galaxy Grand Sangat canggih dengan mengusung OS Android di dalamnya dan beberapa spesifikasi sangat yang canggih bisa diandalkan secara maksimal. Beberapa spesifikasi yang dapat kami berikan adalah sebagai beriukut:
Chipset
* Quad core Application Processor
* 1.2 Ghz CPU Speed
Kamera
* Belakang 8 Megapixel
* Depan 1.9 Megapixel
Sistem Operasi
Android
Warna
Hitam, Putih, Pink
Dimensi
146.8 x 75.3 x 8.95 mm
Berat
163 g
Tampilan
* TFT
* 5.25” (133.3 mm)
* HD (1280x720)
Baterai
* 2.600 mAh
* Kuat Hingga (12,12,69 jam)
Sambungan / Konektivitas
* GSM 3G
* GPRS (850 / 900 / 1800 /1900MHz )
* HSPA + 21Mbps ( 850 / 900 / 1900 / 2100 Mhz
* Wi-fi
* Bluetooth 4.0 LE
* Samsung Kies
Sensor
Accelerometer, Geo-Magnetic, Proximity Sensor, Hall Sensor, Light Sensor

Dari beberapa spesifikasi diatas, kita sudah bisa mengira – ngira kecepatan serta respon dari Galaxy Grand keluaran baru Samsung tersebut. Anda juga bisa menanyakan tentang kebenaran spesifikasi fitur dan kecepatan dengan mengunjungi Samsung Center terdekat. Karena kecanggihannya, Spesifikasi lain juga tertanam baik didalamnya seperti pemutar media yang bisa membaca banyak format seperti :
Audio : MP3, M4V, 3GA, AAC, OGA, OGG, WMA, WAV, AMR, AWB, MIDI, FLAC, MID, XMF, MXMF, RTTTL, RTX, OTA, IMY
Video : MP4, M4V, 3GP, WMV, ASF, 3G2, AVI, MKV, FLV, WEBM
Dengan kamera yang cukup bagus, anda bisa melakukan perekaman dengan durasi yang lebih lama serta penyimpanan hasil yang full HD. Menyertai kebersamaan anda dengan momen yang lebih baik, anda bisa mengabadikan secara cepat dan hasil lebih sempurna serta tidak begitu rumit dalam mengoperasikan system yang sudah mengusung Android tersebut.
Samsung Galaxy Grand juga sudah diinstall Chat On dan beberapa aplikasi lain yang anda butuhkan. Sehingga memudahkan anda untuk terhubung dengan relasi dan rekan bisnis.

Komunikasi dalam sehari – hari memang sangat dibutuhkan demi mudahnya mengontrol dan memantau apa saja yang terjadi diluar sana, kelengkapan browser serta aplikasi bawaan ponsel, anda bisa bersurfing ria dengan menjelajahi seluruh dunia dengan hanya lewat genggaman saja. Untuk daerah jawa timur dan sekitarnya Galaxy Grand dibandrol dengan harga 3 jutaan dan sangat terjangkau bagi kalangan menengah keatas. Untuk daerah lain kami tidak bisa memastikan dan harga sewaktu – waktu bisa berubah. Tergantung wilayah serta penjual atau penyedia. Cukup dulu dari kami, mungkin untuk mengetahui lebih banyak spesifikasi tentang keluaran Samsung, anda bisa melihat juga artikel kami yang lain. Terima kasih.

No comments:

Post a Comment

Spesifikasi Dan Harga Galaxy S5 SM-G900H

Spesifikasi Dan Harga Galaxy S5 SM-G900H Banyak sekali bertebaran smartphone yang memenuhi pasar sehingga menambah ketat persaingan diant...