Thursday, March 28, 2013

Cross A27 Harga Spesifikasi, Phablet Murah Berkualitas

Cross A27 Harga Spesifikasi, Phablet Murah Berkualitas
Seperti yang diprediksikan beberapa ahli perangkat mobile sebelumnya, tahun 2013 ini memang akan menjadi trend untuk phablet. Karena semua vendor gadget kini tengah gencar merilis phablet, salah satunya adalah sony dengan sony xperia z. Didalam negeri juga tidak ketinggalan, beberapa vendor pun mulai mempersiapkan phablet mereka masing - masing. Salah satu phablet terbaru besutan dalam negeri bernama Cross A27 yang datang dari vendor lokal cross mobile.

Yang menarik dari phablet ini adalah tersedianya beragam fitur menarik seperti tv analog, tentunya masih sangat jarang sebuah phablet yang menyediakan fitur tersebut. Selain itu terdapat pula dukungan terhadap dual sim card, jadi pengguna pun dapat menggunakan dua kartu sekaligus pada phablet ini. Tidak cukup sampai disitu, karena cross juga menyediakan dukungan dual camera. Yaitu sebuah kamera denan sensor 8MP pada bagian belakang ponsel, dan kamera 1.3MP dibagian depan.

Alhasil cross a27 akan dapat digunakan untuk merekam video, mengambil gambar ataupun melakukan video call. Berbekal layar ekstra lebar 5.88" inci WVGA, phablet ini pun juga dilengkapi dengan peralatan tempur yang mumpuni. Sebut saja prosesor dual core yang memiliki kecepatan 1Ghz dan OS android 4.0 ice cream sandwich sebagai sistem operasinya. Untuk meperkuat dapur pacunya cross juga menambahkan RAM sebesar 512Mb, tersedia pula memory internal 4Gb untuk media penyimpanan data.

Untuk memuaskan pengguna yang ingin menyimpan banyak file terutama game, maka diberikan pula dukungan terhadapat microSD sampai dengan 32Gb. Fitur cross a27 lainnya seperti wifi, bluetooth, kabel data, browser html juga telah tersedia. Sehingga pengguna akan sangat betah menggunakan phablet murah berkualitas ini, sementara untuk harga cross a27 sendiri hanya mendapat bandrolan 1,5 jutaan saja.

Spesifikasi:
  • Jaringan: Dual SIM Quadband GSM/WCDMA; GSM 900 / 1800 / 1900 - SIM 1 & SIM 2 3G HSDPA 900 / 2100 
  • Layar: 5,88 Inci, TFT Capacitive Touchscreen WVGA (480x800 piksel), multi-touch 5 poin, hard glass screen 9 scratch resistant 
  • OS: Android 4.0 Ice Cream Sandwich 
  • Prosesor: MT6577 Cortex A9 Dual-core 1GHz; 
  • Memori internal: RAM 512 MB, storage 4GB 
  • Memori eksternal: microSD up to 32GB 
  • Transfer data: HSDPA, 3G, EDGE, GPRS 
  • Kamera utama: 8.0 megapiksel, auto focus, LED flash, video recorder 
  • Kamera depan: 1.3 megapiksel 
  • Messaging: SMS, MMS, Email, Push mail, IM 
  • Konektivitas: WiFi 802.11 b/g/n, Bluetooth, kabel data USB, audio jack 3.5mm; Browser: HTML 
  • Fitur lain: Polifonik (MP3), TV Analog, Audio/video player, Dual speaker, G-sensor, Proximity sensor, GPS, Google Maps, Google Play Store, GMail, YouTube, Skype, Calendar, calculator, alarm, clock, game 
  • Baterai: Lithium 2700 mAh
Banyak fitur menarik yang diberikan dalam Cross A27 ini diimbangi dengan harga yang sepadan dengan fitur tersebut. Cross A27 dilengkapi dengan dua kamera, yaitu kamera depan dan belakang. Hal ini sangat cocok bagi Anda yang suka berpose.

No comments:

Post a Comment

Spesifikasi Dan Harga Galaxy S5 SM-G900H

Spesifikasi Dan Harga Galaxy S5 SM-G900H Banyak sekali bertebaran smartphone yang memenuhi pasar sehingga menambah ketat persaingan diant...